Kombinasi Manis Gula Aren dan Kopi Espresso dalam Palm Sugar Latte

Categories: KOPI|Komentar Dinonaktifkan pada Kombinasi Manis Gula Aren dan Kopi Espresso dalam Palm Sugar Latte|
resep palm sugar latte

Resep Palm sugar latte ini mengikuti tren minuman ala gerai kopi yang sangat hits dimana-mana. Duliskan di sini, barangkai ada Sobat Arenga berminat membuatnya sendiri di rumah. Eh untuk jualan juga gak apa-apa kok.

Satu variasi lagi dari sekian banyak menu dan racikan kopi, latte palm sugar terbuat dari kopi espresso atau kopi hitam, dicampur dengan gula aren cair, susu, dan air.

Bisa dipahami banyak orang menggemari pertemuan kopi dan susu ini. Ditambah lagi sirup gula arennya memberikan rasa manis yang kompleks dan aroma yang sedikit berbeda dibanding kopi biasa.

Komposisi sempurna dari susu, kopi dan gula aren cair memberikan rasa legit yang creamy saat mengalir di tenggorokan.

Untuk rasa paling mantap beri perhatian khusus pada espressonya. Karena kopi hitam ini lah yang akan menentukan rasa akhir dari latte palm sugar. Jadi beri perhatian khusus, pilih bahan kopi bermutu bagus untuk espressonya.

Terkenalnya minuman ini memang sudah waktunya. Pendidikan para millenials yang menggemari racikan ini semakin baik. Mereka sudah sangat menghargai bahan-bahan alami dan bahan-bahan lokal, seperti gula aren atau gula merah yang asli Indonesia.

Cara Eksekusi Resep Palm Sugar Latte

Arenga gula aren cair untuk palm sugar latte
Arenga gula aren cair

Berikut adalah resep untuk membuat minuman yang enak dan legit ini:

Bahan-bahan:

  • 1 shot espresso atau 1/2 cangkir kopi hitam yang kuat
  • 1 sendok makan Arenga gula aren cair
  • 1 cangkir susu
  • Es batu (opsional)

Alat:

  • Mesin espresso atau pembuat kopi
  • Teko atau wadah untuk mengukur susu
  • Gelas saji

Cara membuat Resep Palm Sugar Latte:

  1. Siapkan mesin espresso atau pembuat kopi dan seduh espresso. Atau seduh manual dengan kompr, yang penting dapat kopi hitam yang kuat.
  2. Didihkan susu dengan api kecil sampai berbusa berbusa. Tapi jangan sampai mendidih.
  3. Tambahkan Arenga gula aren cair ke dalam espresso atau kopi hitam. Aduk sampai gula larut.
  4. Tuangkan susu panas ke dalam campuran espresso manis, sambil diaduk perlahan hingga tercampur rata.
  5. Sajikan dalam gelas saji.
  6. Jika ingin dinikmati dingin, tambahkan es batu ke dalam gelas sebelum dituangkan palm sugar latte.

Mudahkan? Dengan resep ini coba bikin palm sugar latte sendiri di rumah. Selamat mencoba!

Tips:

  • Gunakan gula aren berkualitas prima untuk hasil yang lebih lezat.
  • Jangan terlalu panas saat menghangatkan susu agar tidak merusak rasa.

Arenga Indonesia, produsen sirup gula aren di Tangerang.

Baca juga:

Share artikel ini

Artikel Terbaru

  • Mengatasi Gula Aren Gagal Cetak di musim hujan

    Mengatasi Gula Aren Gagal Cetak: 4 Strategi Kunci Agar Nira Tetap Keras di Musim Hujan Ekstrem

  • Gula Aren Cair: Panduan Terlengkap untuk Bisnis, Barista, dan Dapur Rumahan

    Gula Aren Cair: Panduan Terlengkap untuk Bisnis, Barista, dan Dapur Rumahan

  • Gula Aren vs Lonjakan Insulin - Solusi Manis Diet Rendah GI untuk Pre-Diabetik

    Gula Aren vs Lonjakan Insulin – Solusi Manis Diet Rendah GI untuk Pre-Diabetik

  • Resep Kue Kering Cokelat Madu Kenari

    Resep Kue Kering Cokelat Madu Kenari: Renyah, Nyoklat, dan Lumer di Mulut

  • Resep Arabica Cookies Renyah dengan Sentuhan Palm Sugar yang Mewah

    Aroma Kopi Nendang! Resep Arabica Cookies Renyah dengan Sentuhan Palm Sugar yang Mewah

Arenga Customer Care

Untuk pertanyaan, kritik, dan saran seputar produk Arenga, silakan hubungi kami di nomor WhatsApp berikut ini:

0819 3241 8190

Artikel Terpopuler

  • Daun-padan-dalam-Arenga-Liquid-Palm-Sugar

    Rahasia Aroma Pemikat Pelanggan: Mengapa Gula Aren Cair Pandan Adalah Aset Bisnis Sobat Arenga

  • Resep-teh-bunga-bungaan

    Resep Teh Bunga-Bungaan: Manfaat Ilmiah dari Lemon Verbena hingga Rosemary

  • Sejarah pohon aren nusantara

    Jejak Emas Pohon Aren: Dari Prasasti Kuno Hingga Pajak Kerajaan yang Terlupakan

  • Arenga Gula Aren Cair Pandan Untuk Susu Almond

    ARENGA Gula Aren Cair Pandan dan Susu Almond

  • Resep Tumis Udang Arenga Gula Aren Cair organik

    Tumis Udang Arenga Gula Aren Cair

  • Gula Aren Arenga Sebagai Bumbu Masak

    Gula Aren Arenga Sebagai Bumbu Masak

  • Mie Tiau Apollo dan Mie Tiaw Polo, Bersaing atau Saling Mendukung?

  • arenga sugar vs coconut sugar

    Beda Gula Aren dan Gula Kelapa – Arenga Sugar vs Coconut Sugar