Resep Bubur manado atau Tinutuan ala Arenga – Enak dan Kaya Nutrisi

Lagi bingung bikin sarapan untuk keluarga? Pernah coba Bubur Manado atau Tinutuan yang lezat itu? Coba deh resep bubur manado ala Arenga ini, gak bakal nyesel 🙂
Jadi, Bubur Manado atau Tinutuan adalah makanan khas berasal dari daerah Sulawesi Utara, khususnya kota Manado. Bubur ini terbuat dari campuran beras, dimasak dengan berbagai jenis sayuran. Meriah banget sayurannya. Ada jagung, labu, kangkung, daun singkong, kacang panjang, dan kadang-kadang ditambahkan ikan atau daging sebagai pelengkap.
Bubur Manado atau Tinutuan juga disajikan dengan taburan bawang goreng, daun bawang, serta kerupuk sebagai pelengkap. Gak cuma untuk sarapan, makanan ini biasanya disajikan pada saat makan siang.
Berikut resep bubur manado ala Arenga
Bahan-bahan:
- 1/4 cup atau 50 gram beras
- 3 cm jahe
- 2 batang daun sereh
- 2 lembar daun pandan
- Satu lembar daun kunyit
- Satu lembar daun jeruk
- 1 ikat kangkung
- 2 ikat bayam
- Dua buah jagung disisir
- 3 batang kacang panjang
- 1 ons daun melinjo
- Satu ikat daun kemangi
- 1 buah ubi kuning ukuran sedang, dipotong
- 400 gram labu kuning
- Satu buah singkong ukuran sedang, dipotong
- 5 lembar daun gedi
- Garam secukupnya
Cara membuat bubur manado ala Arenga:
- Rebus beras dengan air setengah panci, masukkan daun pandan, jahe daun kunyit dan daun sereh.
- Setelah mendidih dan berasnya mulai mencair, masukkan jagung yang telah disisir, singkong, sampai setengah matang, kemudian masukkan ubi sambil diaduk sampai matang dan mengental.
- Masukkan labu sampai matang tambahkan garam secukupnya.
- Kemudian masukkan sayur berturut-turut: daun melinjo, kacang panjang hingga setengah matang, kemudian daun gedi, kangkung, bayam dan kemangi
Agar sayur tampak hijau dan segar, pada waktu memasak panci harus terbuka dan diaduk terus. Setelah semuanya masak, hidangkan bersama sambal terasi yang digoreng dan ikan asin atau teri goreng.
Mudah kan cara membuat Bubur Manado dengan resep Arenga ini?
Arenga Indonesia, supplier gula aren cair dan gula semut untuk indstri. Kontak by WA Chats 0819 3241 8190
Baca juga:
Share artikel ini
Artikel Terbaru

Gula Aren Cair: Panduan Terlengkap untuk Bisnis, Barista, dan Dapur Rumahan

Gula Aren vs Lonjakan Insulin – Solusi Manis Diet Rendah GI untuk Pre-Diabetik

Resep Kue Kering Cokelat Madu Kenari: Renyah, Nyoklat, dan Lumer di Mulut

Aroma Kopi Nendang! Resep Arabica Cookies Renyah dengan Sentuhan Palm Sugar yang Mewah

Menembus Kabut Halimun: Menemukan “Emas Hitam” di Hutan Larangan
Artikel Terpopuler

Rahasia Aroma Pemikat Pelanggan: Mengapa Gula Aren Cair Pandan Adalah Aset Bisnis Sobat Arenga

Resep Teh Bunga-Bungaan: Manfaat Ilmiah dari Lemon Verbena hingga Rosemary

Jejak Emas Pohon Aren: Dari Prasasti Kuno Hingga Pajak Kerajaan yang Terlupakan

ARENGA Gula Aren Cair Pandan dan Susu Almond

Tumis Udang Arenga Gula Aren Cair

Gula Aren Arenga Sebagai Bumbu Masak
Mie Tiau Apollo dan Mie Tiaw Polo, Bersaing atau Saling Mendukung?

Beda Gula Aren dan Gula Kelapa – Arenga Sugar vs Coconut Sugar


