Resep Palm Sugar Cake, Manisnya Indonesia Dalam Setiap Gigitan

ARENGAINDONESIA.COM – Banyak sekali kuliner Indonesia yang di maniskan oleh gula aren. Salah satunya seperti dalam resep Palm sugar cake ini. Dengan cita rasa yang kompleks dan aroma legit, gue dengan warna coklat alami dari gula yang terbuat dari nira, selain enak, juga sebagai representasi kekayaan rasa di nusantara.
Kesederhanaan yang memikat
Untuk mengeksekusi resep palm sugar cake ini, relatif mudah, tidak perlu keterampilan memasak tingkat tinggi. Namun sederhana bukan berarti tidak enak. Dengan sentuhan caramel dari gula aren, cita rasa kue bolu ini berbeda dengan pemanis dari gula pasir.
Ingin mencoba membuatnya? Mari intip resepnya di bawah.
Resep Palm Sugar Cake yang menawan
Bahan-bahan:
- 5 butir telur ayam
- 1 satu Arenga palm sugar 225 gram.
- 150 gram tepung terigu.
- 1 SDM susu cair
- 5 sendok makan margarin.
- 1 sendok teh rhum
- 1 sendok teh ovalet
- Vanili secukupnya.
Cara membuat:
- Kocok telur dan Palm Sugar. Tuangkan susu cair, ovalet dan vanili. Kocok lagi sampai mengembang.
- Tambahkan tepung terigu, aduk dengan spatula sampai rata.
- Cairkan satu sendok margarin, tuangkan ke dalam adonan telur, aduk rata siapkan loyang, olesi dengan margarin dan taburi dengan sedikit tepung terigu sampai rata.
- Tuang adonan ke dalamnya, oven sampai matang. Bolu sudah matang bila ditusuk dengan lidi tidak lengket.
Palm sugar cake ini tergolong kue tradisional. Namun sangat fleksibel untuk segala suasana. Sebagai teman minum teh atau kopi. Enak juga untuk di tengahkan pada acara arisan. Bisa juga digunakan sebagai hidangan penutup pada pesta-pesta malam hari. Jadi tidak heran bila kehadirannya sering tampak dalam acara-acara keluarga atau perayaan tertentu. Karena kue ini mampu menghangatkan suasana.
Baca Juga:
Share artikel ini
Artikel Terbaru

Gula Aren vs Lonjakan Insulin – Solusi Manis Diet Rendah GI untuk Pre-Diabetik

Resep Kue Kering Cokelat Madu Kenari: Renyah, Nyoklat, dan Lumer di Mulut

Aroma Kopi Nendang! Resep Arabica Cookies Renyah dengan Sentuhan Palm Sugar yang Mewah

Menembus Kabut Halimun: Menemukan “Emas Hitam” di Hutan Larangan

Rekomendasi Brand Palm Sugar Terbaik: 5 Standar Kualitas yang Wajib Diketahui Coffee Shop dan Bakery
Artikel Terpopuler

Rahasia Aroma Pemikat Pelanggan: Mengapa Gula Aren Cair Pandan Adalah Aset Bisnis Sobat Arenga

Resep Teh Bunga-Bungaan: Manfaat Ilmiah dari Lemon Verbena hingga Rosemary

Jejak Emas Pohon Aren: Dari Prasasti Kuno Hingga Pajak Kerajaan yang Terlupakan

ARENGA Gula Aren Cair Pandan dan Susu Almond

Tumis Udang Arenga Gula Aren Cair

Gula Aren Arenga Sebagai Bumbu Masak
Mie Tiau Apollo dan Mie Tiaw Polo, Bersaing atau Saling Mendukung?

Beda Gula Aren dan Gula Kelapa – Arenga Sugar vs Coconut Sugar


