Manfaat Pohon Aren Sebagai Tanaman Konservasi
Arenga Indonesia – Tanaman aren (Arenga pinnata (Wurmb) Merr.) merupakan hasil hutan bukan kayu yang dapat mendukung konservasi. Sudah dilakukan banyak penelitian manfaat pohon aren sebagai tumbuhan pelestari lingkungan dan potensi nilai ekonomi bagi masyarakat. Terutama yang tinggal di sekitar tempat tumbuh aren yang dikenal sebagai sentra produksi gula aren. Apa saja manfaat tanaman atau pohon aren ini?
Kita sepakat bawa potensi tersebut perlu dilestarikan. Upaya menjaga kelestariannya adalah dengan saling berbagi pengetahuan dan pemahaman tentang pentingnya keberadaan pohon aren sebagai tanaman konservasi, mencegah erosi atau tanah longsor.
Berikut beberapa manfaat pohon aren:
1. Potensi Ekonomi Tanaman Aren
Menurut penelian di kawasan hutan Taman Nasional Gunung Halimumn (TNM, kerapatan aren mencapai 237 pohon per ha dengan Indeks Nilai Penting (IVI) sebesar 139,59%.
Sayangnya, tidak ada regenerasi bibit aren. Sebagian besar pohon yang tumbuh adalah tanaman aren liar hasil penyerbukan Musang. Padahal penyadapan aren merupakan mata pencaharian yang esensial. Tiga puluh petani dalam penelitian ini bekerja sebagai penyadap sebagai pekerjaan utama atau sampingan. Penghasilan rata-rata Rp 654.000 bulan per bulan per individu.
Angka ini menyumbang 64,36% dari total pendapatan rumah tangga petani. Untuk menghilangkan kawasan konflik, masyarakat setempat perlu menanam aren dan buah-buahan dari kawasan hutan di sekitar pemukiman mereka, atau lahan batas TNMH yang dekat dengan pemukiman mereka.
Turunan dan variasi produk aren sudah dikenal luas di masyarakat dan pasarnya sangat potensial. Seperti pengolahan nira menjadi gula aren cetak, gula aren bubuk (gula semut), dan gula cair.
Begitu pun pengolahan buah aren yang disebut Buah Atep atau Kolang-Kaling, berperan besar untuk meningkatkan nilai ekonomis tanaman aren.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah masyarakat sekitar TNMH membutuhkan pendampingan dan kelembagaan untuk mengembangkan pemanfaatan pohon aren seperti membangun perkebunan aren.
2. Manfaat Pohon Aren Untuk Melestarikan Lingkungan
Aren termasuk dalam famili Arecaceae (Palmae) yang tidak memiliki batang berduri dan tidak bercabang. Tinggi dan diameter pohon masing-masing bisa mencapai 25 m dan 65 cm. Pohon ini dapat tumbuh dengan baik di segala kondisi tanah seperti tanah liat, berpasir.
Hebatnya lagi tanaman aren tidak membutuhkan tanah yang subur untuk tumbuh. Curah hujan yang ideal untuk tanaman ini adalah sekitar 1200 mm per tahun, kedalaman air tanah antara 1-3 m, suhu rata-rata 25ºC, suhu sedang sampai basah.
Dari sudut pandang biologis, aren adalah sumber daya terbarukan. Aktivitas pengumpulan nira tidak merusak tanaman ini. Kalau pun ada sangat minimal.
- Baca juga : Tanaman Sorgum dan Aneka Produknya
Pelayanan perlindungan ekosistem yang dapat diberikan pohon aren seperti 2 contoh di bawah:
1. Aren Sebagai Tanaman Hidrologis
- Apa fungsi hidrologi? Fungsi siklus hidrologi meliputi terjadinya, sirkulasi, distribusi, dan sifat kimia dan fisika air di permukaan tanah, di dalam tanah dan batuan di bawahnya, dan di atmosfer, serta interaksi air dengan lingkungan termasuk hubungannya dengan makhluk hidup.
2. Manfaat Pohon Aren Sebagai Penahan Tanah, Erosi Atau Tanah Longsor
- Tanah longsor diawali oleh air yang meresap ke dalam tanah dan akan menambah bobot tanah. Jika air menembus sampai ke tanah kedap air yang berperan sebagai bidang gelincir, maka tanah menjadi licin dan pelapukan diatasnya akan bergerak mengikuti lereng dan tergelincir keluar lereng. Maka terjadi lah longsor.
- Pohon aren dengan perakaran yang dangkal dan melebar sangat bermanfaat untuk mencegah terjadinya erosi tanah. Demikian pula dengan daun yang cukup lebat dan batang yang tertutup dengan lapisan ijuk, sangat efektif menahan turunnya air hujan yang langsung kepermukaan tanah.
- Pohon aren dapat tumbuh baik pada tebing-tebing, Aren sebagai pohon pencegah longsor.
Baca juga : Pohon Aren dan Manfaatnya Sebagai Sumber Kesejahteraan Ekonomi
Pun untuk keperluan ekonomi berikut adalah beberapa manfaat tanaman aren:
- Penghasil Gula: Pohon aren atau enau menghasilkan gula yang dikenal sebagai gula semut aren atau gula enau. Gula ini digunakan sebagai bahan pemanis pada makanan dan minuman.
- Penghasil Sirup: Selain gula bubuk dan cetak , enau juga menghasilkan sirup enau yang terkenal sebagai gula aren cair. Sirup enau digunakan sebagai bahan dasar dalam pembuatan minuman seperti kopi susu, teh tarik, dan minuman rempah lainnya
- Sumber Pangan: Buah enau yang disebut kolang-kaling dapat diolah menjadi manisan atau pencampur minuman lainnya.
- Bahan Bangunan: Manfaat batang, daun, dan serat pohon aren bisa digunakan sebagai bahan bangunan untuk atap, dinding, dan lantai.
- Penghasil Anyaman: Enau dapat digunakan sebagai bahan anyaman untuk membuat berbagai produk seperti tas, tikar, dan topi.
- Obat Tradisional: Beberapa bagian dari enau, seperti getah dan daunnya, digunakan dalam pengobatan tradisional untuk berbagai penyakit seperti demam, sakit kepala, dan luka.
Perlu Dukungan Berbagai Pihak
Setelah melihat manfaat pohon aren sebagai tanaman konservasi, sudah saatnya tanaman ini dikembangkan dalam skala kebun. Dibudidayakan secara sungguh-sungguh oleh berbagai pihak.
- Baca juga tentang : Gula aren asli dan gula aren bubuk
Domestikasi sumber daya hutan yang diinginkan dalam agroforestri diharapkan dapat berkontribusi pada upaya konservasi hutan berbasis masyarakat. Sebagai pohon multiguna aren menyediakan mata pencaharian bagi masyarakat lokal, makanan bagi biota lain di lanskap, dan mencegah erosi. Sayangnya domestikasinya atau budidayanya masih terbatas.
Baca juga : Cara Membuat Gula Semut Aren
Apakah Arenga Palm Sugar Produk Ramah Lingkungan?
Mengapa Arenga palm sugar bisa disebut sebagai produk ramah lingkungan?
Jawabannya adalah penjabaran tulisan ini di atas
Karena diproduksi dari sumber alam secara effisien dengan tidak adanya efek negatifnya terhadap lingkungan. Bersemboyan All Purpose Organic Sweeterners, Arenga Palm Sugar memanfaatkan pohon aren sebagai tanaman hutan dengan menjaga dan melindungi kearifan masyarakat lokal. Seperti tidak menebang pohon produktif dan mengganti pohon mati dengan bibit baru.
Yang dimanfaatkan Arenga palm sugar adalah aren liar dan budidaya. Kesamaan mereka adalah seumur hidupnya tumbuhan ini tak pernah di beri pupuk kimia sintetis. Bahkan pupuk organik juga tidak. Alih-alih merusak lingkungan pohon enau malah menjaganya karena mencegah erosi.
Ditambah lagi saat mulai penyadapan nira sampai jagi gula aren, Arenga Palm Sugar tidak menggunakan zat tambahan seperti pengawet sintetis, pengeras, untuk mencerahkan warna dan lain-lain.Itu lah mengapa dengan status organik, Arenga palm sugar pantas disebut sebagai salah satu produk ramah lingkungan.
Kesimpulan
Pohon aren (Arenga pinnata) memang memiliki peran yang sangat penting dalam menjaga kelestarian ekosistem di suatu wilayah. Pohon aren termasuk ke dalam keluarga Arecaceae atau palma-palmaan, dan tumbuh liar di hutan-hutan tropis Asia Tenggara dan Pasifik.
Beberapa peran penting dari pohon aren antara lain:
1. . Menjaga kestabilan tanah: Akar pohon aren yang dalam dan kuat dapat membantu menjaga kestabilan tanah, mencegah erosi, dan mengurangi risiko longsor.
2. Menyediakan sumber pangan: Buah aren yang terkenal dengan nama buah lontar dapat dimanfaatkan sebagai bahan makanan dan minuman. Buah ini juga kaya akan gula alami, sehingga bisa diolah menjadi gula aren yang populer di Indonesia.
3. Menyediakan bahan baku industri: Serat daun aren dapat diolah menjadi berbagai jenis produk, seperti tali, anyaman, dan bahan bangunan. Sementara itu, getah aren dapat dimanfaatkan sebagai bahan bakar alternatif dan bahan kimia.
4. Menjaga keanekaragaman hayati: Pohon aren menjadi habitat bagi berbagai jenis hewan, termasuk burung, serangga, dan mamalia.
Tidak heran jika pohon aren menjadi simbol kearifan lokal dan tergambarkan dalam berbagai karya seni, seperti relief pada beberapa candi di Indonesia. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya pohon aren bagi kehidupan masyarakat sejak zaman dahulu kala.
Follow Arenga di Instagram
Arenga Indonesia, pabrik gula aren di Tangerang Banten – Kontak Arenga by WA Chats 0819 3241 8190
Share artikel ini